RSS

KEGITANKU MENGIKUTI DRAM BAND



Saat SMP saya megikuti salah satu extra yang ada disana yaitu extra Dram Band. Alat-alatnya terdiri dari Terompet, Marcimbell, bendera, Bass Dram, simbal, dll. Ketika itu Alat yang saya pegang adalah BRASS (Terompet), awalnya sich saya tidak tahu bagaimana cara penggunaannya, cara meniupnya dan sebagainya, namun saya tetap berlatih dan belajar sampai saya bisa, ketika itu latihannya tiap hari kamis dan jum’at pukul 2 sampai selesai. Yang  ngelatih kami ada tiga orang diantaranya dua laki-laki dan satu perempuan. Nama dari tim Dram Band kami yaitu BSE (Bahana Swara Mas).

          Hari demi hari saya lewati, akhirnya saya mulai agak bisa meniup trompet, meskipun aku belum menguasai semua sich tentang materinya. Dramband tidak hanya sekedar berlatih saja namun ada perlombaannya juga yaitu Lomba Dram Band se-Kabupaten yang di adakan dalam satu tahun sekali. Mulai dari TK, SD, SMP, SMA, sampai UMUM semuanya ada. Tentu kalian semua tahu kan dimana tempat lomba Dram Band tersebut  di adakan ? dan mungkin tempat itu gak asing lagi buwat kalian. Tempat tersebut yaitu di GOR SAKA BANGKALAN.

          Sebelum hari perlombaan tersebut kami harus belajar lagu-lagu yang akan dibawakan saat lomba. Lagu yang kami akan bawakan ada 5 lagu dan semuannya berbeda. Kami semua harus giat berlatih sampai bisa dan membawakan lagu tersebut dengan baik sesuai dengan nadanya atau musiknya tanpa ada not satu pun yang tertinggal, sehingga musiknya terdengar enak dan juga membuat semua penonton terhibur yang mendengarnya ataupun yang melihatnya.

          Setelah selesai semua lagunya, selanjutkan kami mempesiapkan koreografi buwat lomba nanti sesuai dengan lagu yang di bawakan. Panas terik matahari kami hadapi demi kelancaran Dram Band kami, kadang juga hujan sehingga membuang waktu kami untuk berlatih, namun semua itu tidak merubah semangat kami, kami semua terus giat belajar demi kekompakan dan kelancaran tim kami.

          Beberapa bulan kemudian, akhinya koreografi untuk persiapan lomba sudah selesai. dan kami mencobanya koregrafinya tersebut dengan lagunya. Saat itu perlombaan hampir dekat yaitu tinggal menghitung hari, namun kami belum juga penghalusan untuk lagu serta koreografinya, agar semuanya bisa lebih bagus dan juga lebih kompak. Hari demi hari telah kami lewatin akhirnya perlombaannnya pun dach tiba, perlombaannya tersebut di mulai dari jam 07:00 – selesai. Namun sebelum perlombaan itu di mulai masih ada upacara yang harus ikuti oleh tiap-tiap peserta. Setelah selesai upacara berulah perlombaan tersebut di mulai, yang pertama nampil yaitu TK, lalu di lanjutkan oleh SD, lalu SMP, dan yang terakhir SMA atau UMUM.

          Ketika giliran tim kami yang nampil, kami pada gugup semua, namun kita tetap percaya diri,dan sebelum kami nampil kami berdo’a dulu agar penampilan kami berjalan dengan lancar serta menampilkan yang terbaik, dan semua penonton bisa terhibur. Saat pengumuman juara, ternyata tim kami mejadi juara 3, tapi kami tetap tidak menyerah ataupun putus asa, meskipun tim kami tidak meraih juara satu. Ketika saya kelas 2 SMP, tim dram band kami berhasil meraih juara umum atau juara 1, saya senang sekali akhirnya bisa menjadi juara umum, namun ketika saya kelas 3, kami meraih juara 3. Meskipun kami tidak meraih juara satu lagi, tapi kami tetap senang dan bangga karena kami sudah menampilkan yang terbaik sesuai kemampuan kami.

          Selain itu juga ada yang mengundang tim kami di acara manten atau pernikahan, banyak sekali yang mengundang tim kami di acara pernikahannya. Tempatnya tuch ada yang jauh dan ada juga ada yanng dekat, seperti ke Sepuluh, Tanjung Bumi, Kampak, Tanah Merah, Bancaran, dll.

          Saat saya lulus dari SMP, saya masih tetap ikut dram band. Dram band yang saya ikutin sekarang adalah gabungan dari SMPN 06 Bangkalan, SMPN 01 Arosbaya, SMP Tanah Merah, dll. Serta yang ngelatih saya sekarang ini adalah pelatih saat aku SMP dulu. Kami tergabung dalam grub yang bernama “Crescendo”. Sejak mulai kelas 1 SMP sampai sekarang, sudah hampir 5 tahun saya yang mengikuti Dram Band. Karena menurut saya Dram Band itu sangat menyenangkan, apalagi disaat tidak ada kerjaan, lagi bosan di rumah, kita bisa mengisi kekosongannya dengan mengikuti Dram Band, selain itu kita semua juga bisa punya pengalaman dari situ.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar