RSS

Deskripsi


MELATI PUTIH

            Jasminum Sambac atau yang lebih dikenal dengan melati putih. Melati putih ini termasuk dalam kerajaan plantae. Sesuai dengan namanya, warna bunga ini yaitu putih susu yang bersih. Melati merupakan tanaman perdu, berbatang tegak merayap, dan hidup menahun serta daunnya hijau berbentuk agak bulat. Umumnya melati berukuran kecil dengan mahkota bunga yang berlapis serta baunya yang harum semerbak.

        Bunga melati putih adalah lambang kesucian nan sederhana dan  juga di tetapkan sebagai puspa bangsa. Manfaat bunga melaati bermacam-macam, seperti dasar pembuatan minyak wangi, kosmetika, farmasi, karangan bunga, dan juga sebagai tanaman obat. Melati juga sering di gunakan sebagai perlengkapan berbagai tradisi khususnya di pulau jawa ini, misalnya seperti perkawinan, selametan, dan sebagainya.

        Kesederhanaan bunga melati seperti bentuknya yang sederhana dan tumbuhnya yang mudah dan luas, menjadikan buna ini sebagai lambang kesederhanaan. Warna yang putih dan tak mencolok, menjadikan bungaa ini sebagai lambang kesucian dan keelokan budi. Baunya pun yang harum dan lembut, memberikan makna dan kesan lembut, nyaman dan tenang. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar